Pengertian Docker Docker merupakan sebuah aplikasi yang memiliki fungsi sebagai wadah (biasanya orang-orang nyebutnya container), yang memungkinkan para developer untuk melakukan memasukkan sebuah software secara lengkap beserta semua hal lainnya yang dibutuhkan oleh software tersebut dapat berfungsi. Pengaturan software beserta file dan hal pendukung lainnya akan menjadi sebuah Image (istilah oleh docker). nah Kemudian sebuah instan dari Image tersebut kemudian disebut Container. Perbedaan Docker dengan Virtual Machine Perbedaan dasar antara Docker dengan Virtual Machine ialah terletak pada metodenya, yaitu aplikasi berjalan di atas hypervisor dan guest OS, sedangkan docker dapat menjalankan aplikasi langsung tanpa kedua hal tadi. Docker sendiri juga dilengkapi dengan fitur sandbox yang menjamin para Developer dan sysadmin tidak terganggu. Sandbox di istilah keamanan komputer adalah mekanisme pemisahan aplikasi atau program tanpa menggangg...